+62 896 6423 0232 | info@idmetafora.com
Software ERP Indonesia IDMETAFORA


Twitter Platform Yang Menyuguhkan Banyak Trending Topic! Mari Bahas Lebih Dalam Tentang Twitter

29 August, 2022   |   Indra

Twitter Platform Yang Menyuguhkan Banyak Trending Topic! Mari Bahas Lebih Dalam Tentang Twitter

Pengguna media sosial pasti sudah tidak asing lagi dengan kata Twitter, tapi banyak pengguna yang tidak mengetahui lebih dalam tentang Twitter.
Mari kita kupas tuntas tentang Twitter.
 

Pengertian Twitter


Twitter adalah sebuah layanan media sosial berbasis internet atau online, dan juga merupakan microblogging yang memungkinkan penggunanya untuk mengirim dan menerima pesan hingga 280 karakter yang disebut dengan tweet. Sebelumnya, pesan Twitter hanya sampai 140 karakter, tetapi pada 7 November 2017, pihak twitter menambahkan hingga 280 karakter.
 
Pengguna Twitter sendiri terdiri dari grup berbeda yang memungkinkan untuk bisa berinteraksi dengan teman, keluarga, dan kolega. Tweet itu sendiri dapat terdiri dari pesan teks dan pesan foto. Melalui tweet ini, pengguna twitter dapat berinteraksi lebih dekat dengan pengguna Twitter lainnya untuk berbagi pemikiran seperti, apa yang sedang dilakukan, tentang kejadian yang sedang hangat, berita terbaru, dan banyak lagi.
 

Sejarah Twitter


Twitter didirikan pada 21 Maret 2006 oleh Jack Dorsey, Noah Glass, Biz Stone, dan Evan Williams di Amerika Serikat tepatnya di San Francisco. Twitter pertama kali diperkenalkan oleh Jack Dorsey pada acara diskusi yang diselenggarakan oleh Odeo (sebuah perusahaan podcast). Jack Dorsey, seorang mahasiswa sarjana di New York University, yang mempresentasikan ide mengenai penggunaan layanan pesan singkat untuk berkomunikasi dan berinteraksi dalam kelompok kecil.
 
Jack Dorsey adalah karyawan Odeo, dan Evan Williams serta Biz Stone dari Google. Twitter sendiri awalnya digunakan sebagai layanan internal untuk karyawan Odeo, dan versi lengkapnya dirilis pada 15 Juli 2006.
 
Pada akhir tahun 2006, Evan Williams, Biz Stone, dan mantan karyawan Odeo lainnya mengakuisisi Odeo dan sebuah perusahaan bernama Obvious Corp telah mengakuisisi semua aset, termasuk Odeo.com dan Twitter.com, dari pemegang saham dan investor. Awal pembentukan Twitter dimulai pada April 2007 dimulai dari perusahaan Obvious Corp sendiri, dan pada April 2007 didirikan sebagai perusahaan terpisah dengan nama Twitter.Inc.
 
Nama asli (kode singkat) untuk layanan ini adalah TWTTR, terinspirasi oleh Flickr dan kode SMS singkat Amerika oleh Evan Williams. Awalnya, pengembang memberi nomor kode singkat layanan sebagai "10958", tetapi telah diubah menjadi "40404" agar lebih mudah diingat. Proyek ini dimulai pada 21 Maret 2006, ketika Jack Dorsey memposting pesan singkat Twitter pertamanya pada pukul 21:50 Pasific Standar Time. 

Pada saat itu pesan instan seperti AOL Instant Messenger sangat populer. Karena alasan ini, Jack Dorsey bertanya-tanya apakah dia bisa menggabungkan ide pertama untuk membuat layanan pesan instan. Dari sinilah ide untuk pembuatan Twitter berasal.
 
Di sisi lain, konsep asli Twitter yaitu sistem yang memungkinkan pengguna untuk mengirim pesan yang dapat dibaca oleh semua teman. Setelah beberapa revisi, Twitter akhirnya menjadi layanan jejaring sosial (media sosial) dengan kemampuan untuk mengirim pesan singkat dan status serta fitur menarik lainnya.
 
Twitter menjadi populer pada tahun 2007, bertepatan dengan diadakannya festival musik yang cukup populer pada masa itu South by Southwest (SXSW). Selama Proses festival tersebut, penggunaan Twitter mulai meningkat sebanyak 40.000 tweet per hari. Yang pada awalnya 20.000 tweet per hari, melonjak hingga 60.000 tweet per hari.
 

Perkembangan Twitter


Tak butuh waktu lama untuk Twitter dalam mendapatkan respon positif dari setiap pengguna inilah perkembangan Twitter dari masa ke masa

Tahun 2007
Twitter mencatat telah memiliki 5000 tweet harian yang telah diposting.

Tahun 2008 
Twitter mengalami penaikkan yang sangat drastis mencapai 6000% yaitu mencapai 300.000 tweet per hari dan terus berkembang 

Tahun 2010
Pihak Twitter memperbarui tampilan yang sebelumnya terlihat kuno dan kurang menarik menjadi lebih menarik dan memperkenalkan sebuah fitur yang bernama "Promoted Tweet" agar membantu pembisnis untuk memasarkan produk dan jasanya di dalam Twitter.  

Tahun 2013 
Twitter telah memiliki setidaknya 500jt tweet setiap harinya. Pada perayaan tahun baru dalam zona waktu jepang tepatnya pada 1 januari 2013 Twitter mencetak sebuah Rekor dimana pengguna membuat tweet hingga 33.388 tweet per detik. Pertumbuhan jumlah tweet tersebut menjadi gambaran seberapa cepat pertumbuhan pengguna Twitter pad masa itu, hal ini dikarenakan Twitter menyuguhkan fitur-fitur yang berhasil membuat penggunanya merasa nyaman.

Tahun 2020 
Twitter siap meluncurkan "Fleets" fitur ini mirip seperti fitur story di instagram dan facebook.

Bisnis Twitter terus berkembang dengan cara mengambil alih beberapa platfrom yang dianggap bisa menunjang bisnis utamanya.
Dibawah ini merupakan beberapa platfrom yang sudah diakusisi oleh Twitter 

- BackType (2011)
- Vine (2013)
- Trendrr (2013)
- MoPub (2013)
- Snappy TV (2014)
- Tap Commerce (2014)
- Mitro (2014)
- Zip Dial (2015)
- Niche (2015)
- Periscope (2015)
- TenXer (2015)
- TellApart (2015)
- Whetlab (2015)
- Magic Pony Technology (2016)
- Yes,Inc (2016)


Kini Twitter banyak dimanfaatkan untuk berbagi macam kebutuhan, seperti media untuk aspirasi, melemparkan opini, kampanye, pembelajaran, komunikasi darurat, dan protes terhadap kasus yang sedang terjadi.

Pertumbuhan popularitas Twitter juga sempat dihadapkan oleh berbagai masalah dan kontroversi seperti keamanan dan privasi para pengguna yang sempat menyebabkan Twitter menerima gugatan hukum bahkan pemblokiran layaknya hal yang ditemukan dalam sejarah Facebook.
 

Manfaat Twitter 


Pertumbuhan pengguna twitter yang sangat meningkat pesat dari masa ke masa meskipun banyak kontroversi yang terjadi, namun pasti Twitter telah menjadi acuan dalam sebuah pembahasan menarik yang sedang terjadi, entah itu dalam dunia politik, bisnis ekonomi, sosial bahkan hiburan. Dibawah ini merupakan beberapa manfaat yang didapatkan pengguna ketika menggunakan Twitter.

1. Media Berbagi dan Bertukar Informasi 

Platform media sosial harus bermanfaat sebagai media interaksi dan pertukaran informasi. Twitter memungkinkan untuk mengekspos agar terhubung dengan orang lain dan berbagi informasi seperti teks, foto, dan video. Mirip dengan media sosial, pengguna dapat membalas posting sesuai dengan topik saat ini, dengan membuat topik postingan yang sedang terjadi saat ini.

2. Mendapatkan Informasi Terkini

Jika ingin mendapatkan informasi terbaru, Twitter adalah pilihan terbaik. Hadirnya trending topik memberikan informasi terkini tentang politik, ekonomi, bisnis, skandal, motivasi, inspirasi, dan lainnya kepada pengguna. Namun demikian, tidak semua tren aman. Untuk itu, pengguna juga harus berhati-hati saat menggunakan Twitter agar tidak melakukan kesalahan saat menyerap informasi.

3. Media Hiburan  

Fitur media sosial merupakan sebuah hiburan, sehingga tidak jarang topik yang sedang tren mengandung banyak hiburan yang menarik dan menghibur. Sebagai pengguna, agar dapat membagikan tulisan atau momen seru yang dialami dengan maksimal kalimat 280 karakter singkat. Contoh kecil yang pernah terjadi adalah Program Pengabdian Masyarakat Desa Penari Trend Twitter yang menjadi perbincangan menarik bagi pengguna.

4. Meningkatkan Kemampuan Menulis 

Batas karakter bukan alasan mengapa pengguna berbagi tweet. Inilah sebenarnya tantangan pengguna untuk membagikan kalimat secara singkat dan padat, namun tetap memiliki dampak dan pengalaman yang luar biasa. Sebagai contoh, bagikan pesan motivasi dan inspirasi dengan para pengguna lain. "Menjadi kaya dimulai dengan cara berpikir yang benar, kata-kata yang tepat, dan rencana yang tepat." -Robert Kiyosaki. Twitter memungkinkan pengguna untuk mulai berpikir mendalam tentang meningkatkan kemampuan mereka untuk menulis, bercerita dan menyampaikan pendapat, dan berbagi hal-hal positif dengan banyak orang.

5. Penggerak Masa  

trending topic merupakan sebuah peluang besar bagi influencer dan buzzer untuk bergerak dan mempengaruhi zaman. Trending topic Twitter seringkali didominasi oleh hal-hal negatif hingga skandal, seperti pelecehan seksual dan politik identitas. Twitter telah membuat perubahan pada algoritmanya untuk mengurangi manipulasi tren oleh kelompok tertentu. Namun, kesadaran pengguna tetap penting, untuk menyebarkan hal-hal positif yang jauh lebih baik daripada yang negatif.
 

Fungsi Penting Twitter

 

Sebelum menggunakan Twitter, pengguna perlu mengetahui fitur-fitur dasar yang ada didalam Twitter. Secara standar tweet merupakan fitur yang paling umum ketika menggunakan Twitter, pengguna dapat memposting foto, video, dan teks. 
Untuk lebih jelasnya simak penjelasan tentang beberapa fitur twitter dibawah ini

1. Tweet (kicauan)

Tweet merupakan fitur yang dapat digunakan oleh para pengguna untuk berbagi postingan, foto, video, dan GIF dengan masyarakat umum. Pada dasarnya tweet terdistribusi dan dapat dilihat oleh semua pengguna terdaftar atau tidak terdaftar, tetapi pengguna juga dapat menetapkan batasan pengiriman hanya untuk pengikut tertentu.

Awalnya, Twitter mengizinkan pengguna untuk berbagi postingan dengan maksimal 140 karakter, namun pada 7 November 2017, Twitter menambahkan postingan dengan maksimal 280 karakter. Selain mengirim tweet melalui website dan aplikasi, pengguna juga dapat mengirim tweet melalui SMS (untuk negara tertentu). Pengguna dapat menggunakan Twitter secara gratis, tetapi operator seluler mengenakan biaya untuk mengirim tweet melalui SMS.

2. Follow, Followers, Unfollow

Ketika menggunakan Twitter, pengguna menemukan istilah pengikut (follower), menjadi pengikut (Follow), dan mengakhiri pertemanan (Unfollow). Fitur ini dirancang untuk memungkinkan pengguna terhubung dan berkomunikasi dengan pengguna lain agar mendapatkan tweet terbaru secara real time melalui beranda Twitter.
 
Selain itu, pengguna dapat menangguhkan akun yang dianggap merusak atau tidak populer. Fitur ini juga tersedia di banyak layanan media sosial lainnya seperti Facebook, Instagram dan sejenisnya.

3. Hastag

Tagar (hashtag) merupakan kata kerja frasa yang dimulai dengan tanda "#". Sangat penting untuk menggunakan ikon ini saat memberi peringkat pada topik yang akan ditampilkan di Twitter. Keunggulan lainnya yaitu dapat digunakan untuk mengidentifikasi merek tertentu, seperti #idmetafora.com, #ERP, dll. Topik dengan penggunaan hashtag yang tinggi juga memungkinkan untuk menjadi trending topic di Twitter.

4. Nama Pengguna 

Saat membuat akun Twitter, pengguna harus membuat nama pengguna (username). Nama pengguna ini mengidentifikasi akun yang fungsinya sangat penting dalam membedakan satu pengguna dengan pengguna lainnya. Tanda "@" diikuti dengan nama pengguna (misalnya @idmetafora, @ERP, dst). 
Saat membalas tweet pengguna lain, ada baiknya untuk menyebutkan @namapengguna agar pengguna tersebut tahu. Dengan demikian, pengguna mengakui bahwa namanya disebut dan agar bisa membalas jawaban (respon).

5. Retweet 

Retweet adalah istilah yang digunakan oleh Twitter untuk membagikan ulang siaran yang sudah dibuat. Pengguna dapat membagikan ulang postingan yang dibuat sebelumnya, baik di postingan sendiri maupun di postingan pengguna lain. Fitur ini tersedia ketika sebuah topik relevan dengan situasi saat ini. Selain kiriman, pengguna juga dapat me-retweet balasan dan membagika ke semua pengikutnya.

6.Penyingkat URL 

Ketika membagikan sebuah tautan, Twitter akan secara otomatis mempersingkat tautan ke layanan pemendekan URL (mirip dengan layanan pemendekan URL bit.ly) setelah https://t.co/. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk berbagi hingga 280 karakter tanpa memengaruhi panjang tautan yang ingin ditambahkan. Twitter juga mengenali tautan tergantung pada apakah tautan itu berbahaya bagi pengguna atau tidak. Ini meminimalisir penyebaran malware, serangan phishing, dan aktivitas berbahaya lainnya. Jika URL terlihat tidak aman (unsafe), Twitter akan memposting peringatan: tautan ini mungkin tidak aman.

7. Trending Topic 

Twitter merupakan jejaring sosial pertama yang memperkenalkan topik hangat (trend topik). Trend toipc banyak dibahas oleh pengguna di Twitter berdasarkan tagar, kata, atau frasa. Trend topic membantu Twitter dan pengguna memahami apa yang terjadi di dunia dan di lokasi geografis mereka. Dalam perkembangannya, Twitter telah melakukan banyak perubahan untuk menghindari manipulasi tren. Padahal, tema trend merupakan strategi yang berdampak besar pada periode tersebut, baik positif maupun negatif. Meski demikian, Twitter akan terus memantau topik yang dibahas dan mensensornya jika berdampak buruk pada masalah sosial.

8. Tampilan

Twitter memiliki berbagai fitur mutakhir yang hebat, salah satunya adalah tampilan yang memungkinkan pengguna untuk mengubah tiga pilihan warna yaitu cahaya asli, cahaya redup, dan cahaya mati. Pengguna juga dapat mengubah warna teks. Penyesuaian tampilan oleh Twitter membuat kesan pengguna lebih nyaman saat menggunakan Twitter. Pertumbuhan pengguna Twitter semakin meningkat dari waktu ke waktu, dan tentunya banyak manfaatnya. Ada banyak kontroversi, tetapi dalam dunia politik, bisnis, bisnis, sosial, dan hiburan, Twitter tentu saja menjadi sumber diskusi yang menarik.

Liputan Software ERP IDMETAFORA Indonesia!

Jika anda merasa artikel ini bermanfaat, bagikan ke pengikut anda melalui tombol dibawah ini:



Software ERP Indonesia

Artikel rekomendasi untuk Anda