Sharing Session "Bawa UMKM Naik Kelas dengan Digital Marketing” Sebagai tulang punggung perekonomian Indonesia, UMKM adalah sektor penting yang perlu menjadi perhatian khusus. Karena dengan kontribusi sebesar Rp 14.838,3 triliun, maka kontribusi UMKM mencapai 57,8% terhadap PDB Indonesia. Tentu angka yang sangat besar dampaknya terhadap masyarakat Indonesia. Jika UMKM Indonesia terus tumbuh, maka akan semakin luas juga manfaatnya ke masyarakat Indonesia. IDMETAFORA bersama Hustler Entrepreneur Club, Master of Management Universitas Gadjah Mada akan menyelenggarakan seminar online atau webinar dengan tema "Bawa UMKM Naik Kelas dengan Digital Marketing" dengan mengundang M. Abdurrohman Alhafidz yang merupakan CEO IDMETAFORA untuk sharing study case membawa UMKM hingga naik kelas dan berbagai teknis yang mesti diperhatikan dalam menjalankan digital marketing. Acara atas inisiasi dari HEC MM UGM ini terbuka untuk UMUM. Dalam penyelenggaraan acara pada Rabu 11 November 2020 jam 16.00 acara dihariri oleh ratusan peserta baik dari mahasiswa MM UGM maupun peserta umum. Dalam webinar tersebut, M Abdurrohman Alhafidz menyampaikan, sudah saatnya UMKM naik kelas! "Dengan digital marketing, UMKM pun dapat bersaing dan mendapatkan berbagai peluang yang ada di internet. Kecil bukan berarti kelemahan, kecil bisa berarti kecepatan dan kelincahan dalam bersaing", ucap Pengusaha Muda asal Jogja ini. Tak hanya untuk untuk UMKM, ternyata menurut Hafidz, digital marketing pun dapat digunakan untuk perusahan B2B. "Dari UMKM, Bisnis B2B, bahkan klien-klien kakap level BUMN & Pemerintahan pun bisa kok di jaring lewat digital marketing', ucapnya direktur utama PT Metafora Indonesia Teknologi tersebut. #Empowering You!
Kesempatan lowongan magang terbaru di tahun 2024
Baca Selengkapnya..