+62 896 6423 0232 | info@idmetafora.com
Software ERP Indonesia IDMETAFORA


Kelebihan Serta Kekurangan ERP

31 August, 2022   |   Administrator

Kelebihan Serta Kekurangan ERP

Dalam menjalankan usaha yang sukses, maka dibutuhkan sistem yang mendukung untuk proses bisnis yang lebih lancar dan untuk perencanaan yang lebih baik. Software ERP bisa menjadi salah satu rekomendasi karena terdapat banyak manfaat bagi suatu perusahaan.
 
Software ERP merupakan jenis software yang dapat membantu perusahaan dalam mengerjakan kegiatan operasional yang sifatnya berulang. ERP sendiri mengacu pada perangkat lunak dan sistem yang digunakan untuk merencanakan dan mengelola semua rantai manajemen inti dari perusahaan, seperti manufaktur, layanan, keuangan, dan proses lainnya. Tujuan utama dari penggunaan ERP adalah membantu meringankan operasi, mengotomatisasi  fungsi seperti akuntansi, pengadaan, manajemen proyek, manajemen hubungan pelanggan, dan lain sebagainya.
 
Bisnis dapat memanfaatkan aplikasi ERP individu untuk membantu memulai bisnis kecil. Rangkaian lengkap aplikasi ERP dapat menyatukan seluru proses bisnis, menghubungkan semua aspek perusahaan, dan memungkinkan komunikasi serta pengumpulan data yang lebih baik. Sistem ERP saat ini dapat memperluas prosses dengan menyediakan solusi kolaboratif dan digital untuk terhubung secara efektif dengan mitra di luar perusahaan.
 
Pentingnya mengetahui kelebihan dan kekurangan ERP sistem akan sangat membantu perusahaan dalam menempatkan berbagai arus informasi yang masuk. Hal ini karena komponen ERP memiliki tujuan utama yaitu sebagai tempat dalam menediakan data yang akurat sehingga perusahaan mampu mengambil keputusan yang tepat. Berikut merupakan kelebihan dari sistem ERP :
 

  • Efisiensi dan produktivitas meningkat
  • ERP dapat meningkatkan efisiensi dan produktivitas perusahaan karena software ERP tidak hanya membantu dalam mengerjakan kegiatan operasional berulang saja, namun juga dapat mengerjakannya seecara otomatis sehingga akan memiliki banyak waktu untuk lebih focus dalam mengerjakan hal lainnya.
  
  • Membantu pengambilan keputusan
Pengambilan keputusan merupakan hal penting dalam menjalankan suatu usaha karena keputusan tersebut menentukan ke arah mana perusahaan tersebut akan berjalan. Disinilah software ERP dapat memmbantu pihak manajemne untuk mengambil keputusan. Karena software ini dapat menyediakan data keuangan ataupun data vlainnya secara cepat, lengkap dan akurat.
 
  • Biaya manajemen dan operasional berkurang
Manajemen perusahaan dapat membutuhkan banyak biaya. Namun, jika menggunakan sistem ERP, maka dapat menghemat biaya karena semua kegiatan tersebut dapat dikerjakan secara otomatis dan dengan cepat.
 
  • Kolaborasi meningkat
Setiap perusahaan pasti membutuhkan kolaborasi antar tiap departemen agar dapat mencapai tujuan perusahaan yang lebih cepat. Namun, akan menjadi hal sulit jika dilakukan secara manual karena dapat mengganggu departemen lain.
 
Kelebihan dan kekurangan suatu sistem memang merupakan dua komponen yang tidak dapat dipisahkan. Setelah mengetahui apa saja kelebihannya, berikut bmerupakan beberapa kekurangan yang dimiliki oleh sistem ERP :
 
  • Biaya awal yang besar
Biaya awal perangkat lunak bisa saja sangat tinggi, terutama bagi perusahaan kecil dan menengah. Meskipun biaya ini dapat dihindari ddengan menggunakan solusi yaitu cloud dengan pembayaran bulanan tetapi bukan berarti dengan cara ini juga tidak lepas dari kelemahan tersebut juga.
 
  • Kesulitan beradaptasi dengan software ERP
Setiap perubahan baru dapat memberi dampak positif maupun negative. Namun, dampak negative bagi sistem ERP cukup serius karena kemungkinan jika tenaga kerja belum dapat beradaptasi dengan keberadaan ERP yang dapat mengakibatkan kinerja perusahaan menurun. Maka dari itu, sebelum menggunakan software ini, lebih baik untuk dibicarakan terlebih dahulu terhadap setiap departemen.
 
  • Sistem yang rumit
Karena software ini dapat mengurus segala kegiatan dalam perusahaan, maka terdapat kemungkinan jika akan mengalami kesulitan untuk mengoperasikannya. Maka dari itu, ketika sedang memilih software tersebut dapat dibicarakan terlebih dahhuludengan perusahaan pembuat ERP tersebut sehingga akan lebih mengerti dalam pengoperasiannnya.
 

Liputan Software ERP IDMETAFORA Indonesia!

Jika anda merasa artikel ini bermanfaat, bagikan ke pengikut anda melalui tombol dibawah ini:



Software ERP Indonesia

Artikel rekomendasi untuk Anda