Dapatkan demo sistem ERP secara GRATIS beserta demo software ERP lainnya.
Pilih Solusi:
Salah satu hal yang dapat menggambarkan trend analysis adalah kalimat “Bila ingin mengetahui apa yang akan terjadi di masa depan, maka anda harus berkaca dari masa lalu”. dengan kata lain, tanpa melakukan analisis trend, akan kesulitan dalam membuat keputusan bisnis yang baik. Selain itu, perusahaan bisnis juga bisa dapat mengidentifikasi tren yang terjadi di masyarakat dan melakukan suatu perubahan agar bisa menyesuaikan diri agar bisa bersaing di pasar. Apa itu trend analysis? Bagaimana praktiknya? Apa saja jenis dan manfaat yang ada di dalamnya? , Simak penjelasan dibawah ini.
trend analysis adalah suatu analisis data bisnis dari waktu ke waktu untuk bisa melihat hasil yang konsisten ataupun tren. Sebab, nantinya bisa mengembangkan strategi untuk bisa merespon tren tanpa harus keluar dari tujuan awal bisnis anda. Perbandingan tersebut juga nantinya dapat digunakan untuk membuat prediksi terkait berbagai hal yang terjadi pada waktu yang akan datang. Berbagai variabel data yang dapat digunakan dalam analisis ini adalah pergerakan harga pasar, barang baku, produk kompetitor, dan harga saham tergantung pada aspek yang ingin anda analisis dan prediksi. Semakin banyak data yang berhasil dikumpulkan, maka akan semakin reliable dengan hasil dan interpretasi analisa anda. Akibatnya, akan sangat terbantu dalam membuat keputusan atau membuat strategi bisnis yang sudah ada.
Seperti yang sudah dijelaskan diatas, trend analysis adalah salah satu metode analisis yang dapat membantu anda dalam membuat keputusan bisnis yang tepat. analisa tren ini biasanya digunakan dalam dua kondisi di bawah ini: 1. Analisis Investasi Pada umumnya, seorang investor akan menggunakan trend analysis agar bisa memprediksi adanya perubahan pada harga saham. Berdasarkan analisa yang dilakukan, nantinya investor dapat mengetahui apakah saham yang mereka beli memiliki potensi yang menguntungkan di masa depan atau tidak. Hal ini dikarenakan seorang investor akan mendapatkan keuntungan yang lebih banyak bila dirinya mengikuti tren daripada melawan arus tren. 2. Analisis revenue dan cost Aspek lain yang biasanya dijadikan untuk analisis ini adalah revenue dan cost. Hal ini dilakukan agar anda bisa mengetahui apakah ada yang harus diubah pada strategi Anda. Misalnya, jika melihat adanya kenaikan tren pada harga barang baku produk dan memprediksi bahwa harganya akan terus meningkat dalam beberapa waktu yang akan datang. Dari sini, anda dapat mempertimbangkan berbagai keputusan, seperti mencari pemasok barang baku yang memiliki harga lebih murah atau meningkatkan harga produk untuk konsumen.
Analisis trend dihitung menggunakan berbagai data numerik. Jadi, saat memasukkan data numerik ke dalam chart, terdapat tiga jenis tren. Terdapat tiga jenis trend analysis tersebut sebagai berikut: 1. Upward trend: terjadi ketika tren data terus mengalami peningkatan dari waktu ke waktu 2. Downward trend: terjadi ketika pergerakan data dari waktu ke waktu yang terus menurun 3. Horizontal trend: terjadi ketika data bergerak secara stagnan dari waktu ke waktunya. Trend ini akan menunjukkan bahwa data akan bergerak meningkat di satu waktu lalu akan turun lagi.
Selain dapat mengetahui trend yang sedang terjadi di tengah masyarakat dan melakukan perubahan strategi bisnis, manfaat lain yang akan dirasakan dari melakukan trend analysis adalah sebagai berikut: 1. Membandingkan Perusahaan Dengan Kompetitor Dengan menggunakan trend analysis, adalah dapat membandingkan performa perusahaan dengan dua atau lebih perusahaan kompetitor dengan jangka waktu tertentu. Anda juga dapat menggunakannya untuk menilai tingkat performa bisnis daripada rata-rata perusahaan yang bergerak pada industri yang sama. Sehingga, nantinya bisa melihat kelemahan dan kekuatan perusahaan daripada kompetitor, melakukan identifikasi gap, dan juga membuat perubahan yang dibutuhkan agar bisa tetap bersaing. 2. Mengukur Performa Finansial Perusahaan Manfaat lain dari trend analysis adalah membantu anda dalam membandingkan dan menilai performa finansial perusahaan dari waktu ke waktu. Dari sana, anda dapat melihat keputusan untuk bisa menyesuaikan diri di masa depan dan mengambil tindakan yang penting di masa depan. Misalnya, jika hasil interpretasi dari analisis tren mendapatkan adanya penurunan dalam keuntungan per tahun, anda dapat membuat strategi baru untuk meningkatkannya lagi di tahun selanjutnya. 3. Memahami Posisi Likuiditas Perusahaan Manfaat lain yang bisa anda dapatkan dari trend analysis adalah Kemampuan untuk memahami posisi likuiditas perusahaan dalam kurun waktu singkat. Hal ini, memungkinkan anda mengetahui jumlah saham atau aset yang bisa dilikuidasi tanpa berdampak pada harga pasar. 4. Mengukur Posisi Profitability Perusahaan Anda juga dapat mengetahui dengan baik posisi profitability perusahaan dari setiap waktu dengan menggunakan trend analysis. Hal ini dapat anda lakukan dengan menggunakan tren finansial lain yang berhubungan dengan operation ratio, net profit ratio, dan juga gross profit ratio.
Berdasarkan penjelasan diatas dapat disimpulkan bahwa trend analisis merupakan suatu analisis data bisnis dari waktu ke waktu agar bisa melihat hasil yang konsisten ataupun tren. Analisis lainya yang perlu dalam menjalankan bisnis adalah melakukan analisis keuangan lewat laporan keuangan yang tepat dan akurat.
Kesempatan lowongan magang terbaru di tahun 2024
Baca Selengkapnya..