Ekspansi Pasar, IDMETAFORA Masuki Sektor IoT (Internet Of Things) - Seperti diketahui selama ini, IDMETAFORA adalah perusahaan teknologi yang bergerak di bidang jasa pembuatan website dan pengembangan software informasi. Sampai November 2018, perusahaan asal Yogyakarta ini telah menyelesaikan lebih dari 60 proyek pesanan klien sejak awal berdirinya dan telah mempunyai basis klien di hampir seluruh pulau besar di Indonesia dan beberapa negara tetangga seperti Swiss, Malaysia, dan negara lainnya. Tahun 2018 adalah tahun di mana revolusi industri 4.0 mulai semakin terasa nyata. Banyak sektor baru yang mulai tumbuh, salah satunya adalah sektor IoT (Internet of Things). IoT adalah teknologi yang memungkinkan setiap benda yang dilengkapi sensor-sensor khusus terhubung dengan internet dan mengirimkan data ke data center sehingga pihak tertentu dapat memonitor atau memantau dan mengontrol beberapa benda melalui jaringan internet. Platform IoT sendiri bisa dikontrol melalui website ataupun aplikasi yang sudah dirancang. Berangkat dari kebutuhan masyarakat yang semakin tinggi terhadap manfaat dari teknologi, IDMETAFORA melebarkan sayap dengan mulai masuk ke Ranah IoT. Dengan diumumkan hal ini, kini IDMETAFORA mulai melayani jasa pengembangan aplikasi berbasis IoT atau Robotic. Yogyakarta, 25 November 2018.
Kesempatan lowongan magang terbaru di tahun 2024
Baca Selengkapnya..