Siapa sih yang tidak mengenal dengan Google. Google merupakan salah satu perusahaan raksasa di dunia yang menawarkan tak terhitung jasa serta produk internet yang bermanfaat untuk peradaban modern pada zaman sekarang ini. Selain untuk menyediakan mesin pencari situs pada internet, Google juga mempunyai berbagai layanan lain yang tidak kalah menariknya. Salah satunya adalah Google Forms yang kini telah banyak dikenal serta dimanfaatkan oleh masyarakat, termasuk pada perusahaan besar. Google Forms sendiri adalah sebuah layanan dari Google yang akan memudahkan penggunanya dalam membuat survei kuesioner, formulir, maupun semacamnya dengan basis online atau digital. Dengan fungsinya tersebut, tidak mengherankan jika banyak individu atau perusahaan yang memanfaatkan layanan tersebut untuk berbagai keperluan. Contoh, untuk membangun hubungan serta relasi bersama pelanggan, sehingga mendapatkan hasil survei mengenai sebuah topik tertentu. Tetapi, untuk orang yang belum pernah menggunakan layanan Google Forms tentunya akan merasa bingung dan tidak mengerti bagaimana cara tepat memanfaatkannya secara efektif. Sehingga, untuk anda yang ingin mempelajari lebih lanjut mengenai apa itu Google Form, manfaat, dan cara membuatnya, mari simak penjelasan di bawah ini.
Google Formulir atau yang lebih familiar dengan sebutan Google Form adalah sebuah layanan dari Google yang memungkinkan Kita untuk membuat tanya jawab dengan fitur secara online maupun survei yang dapat dirancang sesuai dengan kebutuhan. Dengan menggunakan program tersebut, penggunanya akan mendapatkan jawaban secara langsung dari audiens yang mengikuti survei. Selain itu, Google Form juga dapat digunakan untuk berbagai hal seperti dalam membuat kuesioner, formulir pendaftaran secara online, quick count pendapat, yang kemudian dapat dikelola sendiri secara gratis.
Dalam penerapannya, Google Form mempunyai banyak sekali manfaat, baik secara umum maupun khusus untuk hal-hal yang berkaitan dengan pendidikan. Dibawah ini merupakan manfaat dari Google Form secara umum: -Digunakan untuk membuat formulir kuesioner -Untuk mengumpulkan data serta informasi -Merapikan data bisnis secara cepat serta digital -Menganalisis respons hasil pengisian formulir -Dapat melakukan proses edit secara efisien dari formulir yang sudah diisi. Mengutip dari artikel ilmiah dengan judul “Penggunaan Google Form Sebagai Alat Penilaian Kinerja Dosen” (2016), dijelaskan bahwa manfaat dari Google Form dalam dunia pendidikan yaitu: -Memberikan tugas untuk latihan atau ulangan online melalui laman website -Untuk mengumpulkan pendapat orang lain melalui laman website -Mengumpulkan berbagai data siswa maupun guru melalui halaman website -Membuat formulir pendaftaran online untuk sekolah -Membagikan kuesioner kepada orang-orang secara online
Dalam pembuatan Google Form dimulai dengan menyiapkan terlebih dahulu pertanyaan mengenai apa saja yang akan digunakan dalam formulir. Pembuatan formulir dilakukan secara daring, sehingga pastikanlah jaringan internet Anda stabil untuk menunjang kelancaran pembuatan. Selain itu, Google Form juga membutuhkan akun Google untuk membuatnya, pastikan anda sudah mempunyai akun yang aktif. Setelah memastikan hal-hal tersebut, Google Form siap untuk dibuat. Berikut merupakan cara membuat Google Form. -Pertama buka Google Form pada situs Forms.google.com. -Setelah itu klik bagian Blank dengan simbol +. Formulir baru akan terbuka. -Kemudian tambahkan judul serta deskripsi formulir. -Selanjutnya, pengguna bisa menambahkan pertanyaan. -Pilih beberapa jenis jawaban yang telah disediakan. Opsinya adalah tulisan, pilihan ganda (multiple choices), kotak centang (checkboxes), skala linear (linear scale) dan lain sebagainya. -Jika telah selesai, klik untuk tombol Send pada bagian kanan atas untuk mendapatkan tautan. -Google Form telah selesai dibuat. Tautan bisa dibagikan untuk mendapatkan respon. Cara Membuat Google Form Untuk Ujian Pada Fitur Quizzes dalam Google Form bisa digunakan untuk sarana ujian. Cara membuat Google Form untuk ujian sama dengan membuat formulir biasa, setelah itu klik tombol Settings > Quizzes > Make this a quiz lalu klik Save.
Google Form bisa diedit kapan saja dan dimana saja meskipun telah dibagikan. Karena hal tersebut memungkinkan pembuat formulir untuk menambahkan pertanyaan, menyisipkan gambar maupun video, serta mengubah tampilan.
Dalam membuat formulir bisa menambahkan gambar ke pertanyaan maupun jawaban untuk jenis pertanyaannya berupa pilihan ganda (multiple choices) atau kotak centang (checkboxes). Caranya yaitu, buka formulir. Klik pertanyaan atau jawaban. Pada bagian sebelah kanan, klik ikon tambahkan gambar/video, setelah itu sisipkan gambar yang diinginkan. Terakhir, upload atau pilih gambar/video. Maka hasilnya akan muncul pada bagian yang diinginkan.
Untuk membuat Google Form terlihat lebih cantik, pembuat dapat memilih warna yang mereka inginkan. Warna yang bisa diubah merupakan warna utama dan warna latar belakang. Caranya yaitu dengan klik ikon Theme pada bagian kanan atas, pilih gambar tajuk, warna, serta huruf yang diinginkan. Maka dengan secara otomatis, Google akan menyimpan pilihan tersebut. Memilih Lokasi Penyimpanan Tanggapan pada Google Form Pada saat mengirim formulir, tanggapan bisa dikumpulkan di dalam formulir atau secara terpisah di Google Spreadsheet. Pembuat formulir bisa memilih tempat untuk menyimpan tanggapan dengan membuka Google Form. Pada bagian kiri atas, di bagian “Tanggapan”, klik Ringkasan. Setelah itu pada kanan atas, kemudian klik Lainnya Lainnya lalu pilih tujuan tanggapan. Pilih dari salah satu dua opsi yaitu: -Buat spreadsheet baru: Membuat spreadsheet untuk tanggapan di Google Spreadsheet. -Pilih spreadsheet yang ada: Memilih dari spreadsheet yang ada pada Google Spreadsheet untuk menyimpan tanggapan.
Pembuat Google Form dapat mengizinkan responden untuk melampirkan dokumen. Biasanya fitur tersebut digunakan untuk membuat formulir pendaftaran yang membutuhkan dokumen dari pendaftar. Untuk melampirkan dokumen, responden harus login terlebih dahulu ke Google sebelum dapat mengunggah dokumen. Cara untuk mengizinkan responden agar dapat mengunggah file adalah: -Pertama buka Google Form. -Kemudian klik Tambahkan pertanyaan, lalu masukkan pertanyaan untuk mendapatkan informasi. -Di samping pertanyaan, klik tanda panah bawah lalu pilih upload file. -Setelah itu tentukan jenis file yang bisa diupload oleh orang lain. Jika hanya jenis file tertentu, klik Aktifkan kemudian pilih jenis. -Tentukan ukuran maksimum untuk semua file yang dikumpulkan melalui formulir. -Setelah mendapatkan respons berupa dokumen yang dibutuhkan, pembuat formulir bisa melihat dokumen tersebut melalui Google Form padai bagian Tanggapan. -Untuk melihat semua file yang telah diterima, klik Ringkasan. Jika ingin melihat dokumen individu, klik Individual serta pilih dokumen yang akan dibuka.
Di bawah ini merupakan beberapa kelebihan dalam menggunakan Google Form: Mudah dalam Penggunaannya Seperti yang sudah dibahas di atas, program tersebut sangat mudah digunakan serta terdapat banyak tutorial mengenai penggunaannya. Supaya tidak bingung saat baru mulai mencobanya, di sarankan agar Anda menonton video tutorialnya terlebih dahulu. Dapat dengan mudah dibagikan Kelebihan yang selanjutnya adalah bahwa program tersebut sangat mudah untuk dibagikan kepada informan. Dengan hanya mengklik tombol kirim atau send, link formulir yang sudah dibuat bisa langsung dikirim kepada responden maupun informan yang sudah dipilih. Penyajian data dari responden yang bervariasi Penyajian data yang sudah dihimpun dari responden dapat tersaji di dalam berbagai bentuk. Penghimpunan data yang sudah dilakukan bisa disajikan dalam bentuk diagram, hingga dalam pola spreadsheet. Bersifat open source Kelebihan lainnya adalah Google Form masuk dalam sisi G-Suite, yang artinya program tersebut termasuk dalam program yang dapat dimanfaatkan tanpa dipungut bayaran atau dengan kata lain gratis. Sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan dana setiap kali ingin menggunakan Google Form.
Selain kelebihan, Google Formulir juga mempunyai beberapa kekurangan. Berikut ini beberapa kekurangan dari Google Formulir yang sering dikeluhkan banyak orang: -Desain yang terbatas. Meskipun memiliki beberapa opsi penyesuaian, Google form hanya menawarkan opsi terbatas. Salah satunya adalah variasi font yang sangat kecil. Anda dapat melihat bahwa hanya terdapat 4 pilihan font di Google Form yaitu Basic, Decorative, Formal, serta Fun. -Opsi ekspor terbatas. Google Form hanya menawarkan sedikit pilihan ekspor yakni ke Google Sheets serta PDF. Sejauh ini Google Form belum menyediakan sebuah fungsi untuk mengonversi file Google Forms menjadi Word (.docx). -Tidak ada pemberitahuan email. Secara default, Formulir Google tidak memberikan pemberitahuan melalui email pada saat responden menyelesaikan survei mereka. Sehingga Anda perlu mengaktifkannya secara manual melalui tab Respon, pilih titik dua (di atas menu Terima tanggapan) kemudian pilih Terima pemberitahuan email untuk tanggapan baru. -Tidak ada riwayat modifikasi. Google Formulir tidak mempunyai riwayat edit, yang artinya Anda tidak bisa melihat perubahan yang telah dilakukan ke formulir. Hal tersebut cukup mengganggu apalagi jika form dikelola secara team, dimana banyak orang yang bisa mengedit form tersebut.
Setelah dijelaskan mengenai Google Formulir maka dapat disimpulkan bahwa Google Formulir adalah sebuah layanan dari Google yang memungkinkan Kita untuk membuat tanya jawab dengan fitur secara online maupun survei yang dapat dirancang sesuai dengan kebutuhan. Dengan menggunakan program tersebut, penggunanya akan mendapatkan jawaban secara langsung dari audiens yang mengikuti survei. Selain itu, Google Form juga dapat digunakan untuk berbagai hal seperti dalam membuat kuesioner, formulir pendaftaran secara online, quick count pendapat, yang kemudian dapat dikelola sendiri secara gratis.
Kesempatan lowongan magang terbaru di tahun 2024
Baca Selengkapnya..