+62 896 6423 0232 | info@idmetafora.com
Software ERP Indonesia IDMETAFORA


Manfaat Sistem Informasi Akuntansi

31 August, 2022   |   Administrator

Manfaat Sistem Informasi Akuntansi

Manfaat Sistem Informasi Akuntansi - Masalah keuangan adalah masalah yang sangat krusial, kompleks, dan sekaligus sensitif, terutama dalam dunia pemerintahan dan bisnis. Maka dari itu, muncullah ilmu pencatatan  keuangan secara sistematis dan komprehensif atau biasa disebut sebagai Akuntansi. Seiring perkembangan teknologi informasi, Akuntansi terus berkembang, dari yang tadinya dilakukan secara manual, sekarang  telah dilakukan secara terkomputerisasi dengan menggunakan sistem informasi Akuntansi. Nah, kira-kira apa saja sebenarnya manfaat sistem informasi Akuntansi itu sehingga bisa menarik banyak orang untuk menggunakannya?

Efisiensi waktu dan tenaga
Sistem informasi Akuntansi memudahkan kita untuk mengelola keuangan. Kita hanya perlu memasukkan data sekali dan selanjutnya hanya perlu mengklik tombol tertentu untuk memasukkan data serupa. Penulisan nominal angka yang salah atau salah letak pun tinggal diganti. Tanpa bersusah payah menghitung ulang, hasil akhir dan data di laporan keuangan akan ter-update secara otomatis.

Memudahkan dalam klasifikasi data
Dalam pencatatannya, berbagai jenis transaksi, seperti pembelian, penjualan, hutang, dan piutang harus diklasifikasikan secara tepat. Penggunaan sistem informasi Akuntansi dapat memudahkan dan mempercepat tugas ini. Kita hanya perlu mengklik menu drop-down dan memasukkannya ke kategori yang sesuai.

Keamanan data terjamin              
Apabila menggunakan sistem pencatatan manual menggunakan buku, keriskanan akan kehilangan data cukup tinggi. Buku bisa hilang, rusak, basah, atau terbakar. Dengan menggunakan sistem informasi Akuntansi, kemungkinan-kemungkinan seperti tadi tidak akan terjadi. Asal kita selalu rutin back-up data dan menyimpannya ke drive internet, keamanan data tidak perlu dikhawatirkan.

Memudahkan perencanaan|
Manfaat selanjutnya adalah untuk memudahkan dalam membuat perencanaan keuangan ke depannya. Dengan melihat data melalui sistem informasi Akuntansi yang lebih jelas dan sistematis, perencanaan dapat dipikirkan dengan lebih realistis.

Memudahkan dalam pengambilan keputusan
Oleh karena data dalam sistem informasi Akuntansi dapat dipantau secara real-time, pihak-pihak yang berkepentingan dapat mengambil keputusan atau kebijakan yang sekiranya diperlukan dengan lebih cepat dan akurat.

Itu dia lima manfaat penggunaan sistem informasi Akuntansi. Pada dasarnya, perkembangan teknologi informasi, termasuk sistem informasi Akuntansi, dibuat untuk memudahkan dan meningkatkan kualitas kinerja manusia.

Liputan Software ERP IDMETAFORA Indonesia!

Jika anda merasa artikel ini bermanfaat, bagikan ke pengikut anda melalui tombol dibawah ini:



Software ERP Indonesia

Artikel rekomendasi untuk Anda